Berkat
Pdt. Albert Natan Kurniawan
Gembala Jemaat GPdI Barito
Roma 12 : 14
Berkatilah siapa yang menganiaya kamu, berkatilah dan jangan mengutuk!
Sering kali kita dibuat jengkel dan tertekan oleh karena menerima perlakuan yang menyakitkan ini, gosip yang tidak benar membuat kita MARAH. Karena gosip dapat merusak dan merendahkan seseorang, perlakuan ini sering membicarakan hal-hal yang tidak benar mengenai diri kita.
Jangan kita terhanyut oleh keadaan ini, karena amarah membuat kita masuk dalam perangkap si Iblis untuk kita tidak memperoleh berkat Tuhan. Sekalipun mungkin kita tidak dapat menerima perlakuan ini yang membuat hati kita hilang sukacita. Apa yang harus kita lakukan ketika kita mengalami situasi seperti ini. Kita tetap harus menjaga hati kita dan kita perlu mempertimbangkan respon yang benar dan tidak terpancing dengan keadaan ini, jangan membalas dengan cara yang sama karena itu hanya menimbulkan kekacauan.
Kita harus tetap berpegang kepada Firman Allah, di dalam 1 Petrus 3:9,
“dan janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan, atau caci maki dengan caci maki, tetapi sebaliknya, hendaklah kamu memberkati, karena untuk itulah kamu dipanggil, yaitu untuk memperoleh berkat.”
Sebab: Kita perlu mengikuti teladan FirmanNya dengan membalas memberkati bukan caci maki, karena AMARAH akan menghambat berkat Tuhan. Perkatakan berkat, lepaskan pengampunan jangan mengutuk. Hal ini memang tidak mudah untuk kita lakukan tetapi berusahalah minta pertolongan dari Roh Kudus. Maka sodara akan dimampukan. INGAT!
1 Petrus 3:10-11
Siapa yang mau mencintai hidup dan mau melihat hari-hari baik, ia harus menjaga lidahnya terhadap yang jahat dan bibirnya terhadap ucapan-ucapan yang menipu. (11) Ia harus menjauhi yang jahat dan melakukan yang baik, ia harus mencari perdamaian dan berusaha mendapatkannya
Maka saudara akan menikmati pertolongan dari Tuhan , bahkan permohonan doa saudara akan di dengar oleh Tuhan.
1 Petrus 3:12
Sebab mata Tuhan tertuju kepada orang-orang benar, dan telinga-Nya kepada permohonan mereka yang minta tolong, tetapi wajah Tuhan menentang orang-orang yang berbuat jahat.” Halelluya!
Mari kita praktekan dalam hidup ini , mulailah hari ini dengan melepaskan pengampunan bahkan memberkati orang yang telah berbuat yang kurang baik dalam diri kita maka ada BERKAT dibalik semua nya itu .
Tuhan Yesus memberkati!
Leave a Reply